- Dua Pejabat Desa Ungkap Keabsahan Tanah Yang Diklaim Terdakwa Charlie Chandra
- Tak Ada Toleransi Terhadap Pelanggaran, Kodim 1710/Mimika Gelar Sidang Disiplin Militer
- Hari Bhayangkara ke-79, Polda Metro Jaya Gelar Syukuran dan Bagikan Hadiah Perlombaan
- Polsek Cengkareng Amankan Pelaku Pemalakan Sopir Travel di Kapuk Raya
- Polres Metro Jakarta Barat Bongkar Sindikat Rumsong Antar Kota dan Provinsi
- TNI Kerahkan Kekuatan Laut dan Udara Respon Cepat Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya
- TNI Perkuat Diplomasi Militer Hadapi Dinamika Geopolitik
- Polsek Kalideres Ungkap Kasus Jambret di Citra Garden 2, Pelaku Ditangkap di Cengkareng
- Hari Bhayangkara ke-79, Polres Jakbar Dapat Kejutan Hangat dari Kodim 0503/JB
- Panglima TNI Dampingi Presiden RI Tinjau Kesiapan Kontingen Parade Dan Defile untuk Prancis
Pilkada Damai: Hak Tahanan Polres Tangsel Tetap Terfasilitasi
Hak Tahanan Polres Tangsel Tetap Terfasilitasi

Keterangan Gambar : Tahanan Polres Tangerang Selatan sedang melakukan pemilihan di dalam rumah tahanan Polres Tangerang Selatan,Rabu 27 November 2024.
MATANEWS , Tangerang Selatan - Tahanan Polres Tangerang Selatan hari ini melakukan pemilihan di dalam rumah tahanan Polres Tangerang Selatan.
Perwakilan Bawaslu yang bertugas pemungutan suara di TPS khusus itu, Fajri Nekad Abadi mengatakan sebanyak 26 tahanan yang menggunakan suaranya.
"Jadi terkait hal ini dimana, TPS khusus ini dari kami Bawaslu menjaga dan melindungi hak masyarakat terhadap Pilkada serentak 2024," katanya, Rabu 27 November 2024.
Baca Lainnya :
- 125 Tahanan Rutan Polda Metro Jaya Gunakan Hak Pilih Di Pilkada DKI Jakarta
- Tim SAR Brimob Polda Metro Jaya Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Kampung Melayu
- Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
- Pastikan Keamanan Pilkada, Polres Metro Jakarta Barat Siapkan Langkah Mitigasi Bila Ada Gangguan
- Kapolsek Johar Baru Tinjau Kotak Logistik Hasil Penghitungan Suara di Gudang Logistik
"Tentu kita menjaga hak pilih masyarakat dan terdapat 26 daftar pemilih yang berada di TPS khusus ini," lanjutnya.
Sementara perwakilan tim asistensi Pilkada serentak di Polres Tangerang Selatan yang juga Kasubdit Penmas Bid Humas Polda Metro, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan pihaknya bersama KPU dan Bawaslu berkolaborasi untuk menciptakan Pilkada yang aman dan damai.
"Tentu kami dari Polda Metro Jaya melakukan asistensi yang dipimpin langsung oleh Bapak Direktur Reserse Narkoba, Kombes Donald Parlaungan di wilayah Tangerang Selatan," ungkapnya.
"Kami juga memantau langsung pemungutan suara yang berada di tahanan Polres Tangerang Selatan," imbuhnya.
Diterangkannya, mereka semua diberikan hak nya untuk melakukan pemilihan dalam Pilkada serentak 2024 ini.
"Alhamdulillah tahanan ini tetap tersalurkan haknya sebagai pemilih di Pilkada ini, tentu kami akan berikan yang terbaik untuk masyarakat demi Pilkada yang aman dan damai," terangnya.
"Bapak Kapolda Metro Jaya memerintahkan kepada pejabat utama untuk turun ke Polres-Polres di wilayah hukumnya untuk memastikan Pilkada serentak berjalan lancar," tambahnya.(Wly)
