- Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
- Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah
- Warga Lapor Developer Pembangun GOR, Tuduh Lakukan Perusakan Pagar Beton
- Dihadiri Bupati Subang, LAK Galuh Pakuan Bersama LinkHub Gelar Seminar ABGCM
- Subang Jadi Proyek Percontohan Nasional, ABGCM Siap Wujudkan SDM Unggul dan Mandiri
- Mobil Polisi Dibakar Massa Saat Tangkap Ketua Ormas Pemilik Senpi di Depok
- Kapolres Metro Depok Cek Keamanan Sejumlah Gereja Jelang Hari Paskah 2025
- Respons Cepat Dirlantas Polda Metro Jaya Tangani Kepadatan Akibat Bongkar Muat di Tanjung Priok
- Mafia Tanah Caplok Kantor BUMNU Jabar, Kyai NU Desak Menteri ATR/BPN dan Kapolda Jabar Bertindak
- Kurang dari 24 Jam, Dokter Diduga Lecehkan Pasien di Garut Berhasil Diamankan Polisi
Kapolda Metro Jaya Cek Posko Mudik di Tol Cikampek, Pastikan Kesiapan Layanan untuk Pemudik
Kapolda Metro Jaya Pastikan Kesiapan Layanan untuk Pemudik

Keterangan Gambar : Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto, meninjau kesiapan posko pengamanan mudik di Rest Area KM 39A Tol Jakarta-Cikampek, Sabtu (22/3/2025).
MATANEWS, Jakarta – Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto, meninjau kesiapan posko pengamanan mudik di Rest Area KM 39A Tol Jakarta-Cikampek, Sabtu (22/3/2025). Kunjungan ini bertujuan memastikan kesiapan layanan bagi pemudik yang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran 2025.
Dalam peninjauan tersebut, Karyoto didampingi oleh Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy, serta sejumlah pejabat utama Polda Metro Jaya. Mereka mengecek kondisi posko pengamanan dan memantau arus lalu lintas melalui kamera pemantau (CCTV).
"Kami ingin memastikan bahwa posko-posko pengamanan sudah siap untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang akan mudik. Sampai saat ini, kondisi lalu lintas masih lancar dan belum ada kepadatan signifikan," ujar Karyoto kepada wartawan.
Baca Lainnya :
- Terbukti Bersalah Oknum Anggota Polsek Pagedangan Dikenakan Sanksi Penundaan Kenaikan Jabatan
- Polri Tetapkan Satu Tersangka TPPO dari 699 WNI yang Dipulangkan dari Myanmar
- Lepas Tim Pamatwil, Kakorlantas Optimis Operasi Ketupat 2025 Berjalan Lancar
- Polda Metro Jaya Ungkap Praktik Kecurangan Takaran Minyakita Di Cipondoh Tangerang
- Kapolri Turun ke Posko Terpadu, Pastikan Kesiapan Personel Operasi Ketupat 2025
"Kami mengimbau agar pemudik memanfaatkan rest area dengan baik, namun jangan terlalu lama. Ini untuk menghindari antrean panjang dan penumpukan kendaraan yang bisa menyebabkan kemacetan," tambahnya.
Lebih lanjut, Karyoto menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus melakukan patroli dan pemantauan guna memastikan kelancaran arus mudik. Ia juga memastikan bahwa personel kepolisian telah siap mengamankan perjalanan para pemudik hingga Lebaran nanti.
Selain itu, Karyoto juga mengingatkan pemudik untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan dalam perjalanan.
"Kami mengingatkan agar pemudik tetap berhati-hati di jalan, tidak memaksakan diri jika lelah, dan selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Jangan berkendara dalam kondisi mengantuk atau lelah karena dapat membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya," tegasnya.
Kapolda juga mengimbau masyarakat untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum berangkat, membawa perlengkapan darurat, serta tidak membawa muatan berlebihan yang dapat mengganggu keseimbangan kendaraan.
Sementara itu, berdasarkan pantauan di lapangan, arus kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek hingga saat ini masih terpantau lancar. Namun, kepadatan diperkirakan akan meningkat dalam beberapa hari ke depan seiring mendekatnya puncak arus mudik, pungkasnya. (Slh)
