Kapolres Metro Jakarta Utara Pimpin Patroli Motor untuk Tingkatkan Keamanan
Polres Metro Jakarta Utara

By Gomes 02 Nov 2024, 14:00:46 WIB Metropolitan
Kapolres Metro Jakarta Utara Pimpin Patroli Motor  untuk Tingkatkan Keamanan

Keterangan Gambar : Istimewa


MATANEWS, Jakarta Utara  –  Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Ahmad Fuady, memimpin patroli motor di wilayah Koja sebagai langkah proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Jumat (01/11/2024).

 Kegiatan ini bertujuan untuk menekan angka kriminalitas, termasuk antisipasi terhadap tawuran dan kejahatan jalanan yang kerap terjadi di daerah tersebut. Kapolres didampingi oleh Wakapolres AKBP Wahyudi beserta jajaran pejabat Polres dan Polsek.

Setelah patroli, Kapolres Ahmad Fuady melanjutkan kegiatan dengan kunjungan ke Kantor Sekretariat RW 09 di Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja. Dalam kunjungan tersebut, Kapolres mengadakan dialog langsung dengan warga untuk mendengarkan keluhan serta masukan mereka terkait isu-isu keamanan dan ketertiban.

Baca Lainnya :

Kapolres menekankan bahwa menjaga keamanan wilayah membutuhkan kerjasama erat antara pihak kepolisian dan masyarakat, terutama menjelang Pilkada 2024. “Polri tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan dari masyarakat. Kami prihatin terhadap peredaran narkoba, miras, dan aksi tawuran. Peran pengurus RT/RW serta warga sangat penting dalam mendukung upaya Polri,” ungkap Kombes Pol Ahmad Fuady. Ia juga mengimbau warga agar lebih waspada terhadap aksi pencurian dan penipuan melalui media sosial, serta pentingnya melindungi harta benda mereka.

Dalam pesannya, Kapolres mengingatkan agar warga tetap menjaga persatuan dan menghindari gesekan sosial selama proses Pilkada 2024. “Walaupun ada perbedaan dukungan, jangan sampai timbul kebencian. Kita harus memelihara kedamaian dan tidak saling menghina,” tegasnya.

Kombes Pol Ahmad Fuady juga memaparkan beberapa program kepolisian yang telah diterapkan untuk menjaga komunikasi dengan masyarakat, seperti Subuh keliling dan Jumat keliling. “Untuk agama lain, kami tetap membangun sinergi. Saya juga rutin melakukan patroli setiap malam Minggu agar dapat mendengar keluhan warga secara langsung dan mencari solusi yang cepat,” tambahnya. Ia berharap masyarakat dapat memberikan kritik konstruktif serta dukungan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Jakarta Utara.

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan patroli dan dialog ini. Mereka berharap acara serupa dapat dilakukan secara berkala untuk memperkuat rasa aman dan kenyamanan di lingkungan mereka.

Kegiatan patroli dan dialog ini menunjukkan komitmen Polres Metro Jakarta Utara dalam menjaga keamanan serta kenyamanan masyarakat di wilayah Koja dan sekitarnya. (Slh)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment