Kombes Pol M. Arsal Sahban Terpilih sebagai Ketua RT, Sosok Pemimpin Tegas dan Peduli
Kombes Pol M. Arsal Sahban

By Redaksi 26 Okt 2024, 15:07:29 WIB Sekitar Kita
Kombes Pol M. Arsal Sahban Terpilih sebagai Ketua RT, Sosok Pemimpin Tegas dan Peduli

Keterangan Gambar : Istimewa


MATANEWS, Jakarta – Kombes Pol M. Arsal Sahban, yang dikenal sebagai komandan Tim Cobra dengan ketegasannya memberantas kejahatan, kini meraih kepercayaan warga dengan terpilih sebagai Ketua RT 014 RW 02 Tanjung Duren secara aklamasi. Pemilihan ini berlangsung pada Jumat, 25 Oktober 2024, dihadiri oleh sekitar 30 warga serta perwakilan dari kelurahan dan Bhabinkamtibmas Polsek Grogol Petamburan.

Dalam sambutannya, Kombes Pol M. Arsal menyatakan rasa syukur dan kebahagiaannya atas kepercayaan warga. “Saya senang terpilih sebagai Ketua RT karena bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat dan membantu menyelesaikan masalah-masalah di lingkungan. Ada kepuasan tersendiri bagi saya melihat masyarakat bahagia, khususnya warga saya,” ungkap Arsal.


Baca Lainnya :

Ketua RW 02, Bapak Sunaryo, menuturkan bahwa pemilihan Kombes Pol Arsal sebagai Ketua RT dilakukan secara aklamasi atas kehendak seluruh warga. “Pak Arsal sosok yang rajin menyapa warga, memeriksa kebersihan lingkungan, dan menjaga keasrian got. Koordinasi dengan Pak Arsal juga simpel. Kalau tidak bertemu di pos satpam, kami berkomunikasi lewat WhatsApp,” kata Sunaryo.

Perwakilan dari Kelurahan, Bapak Sada Perarih, menyatakan bahwa RW 02 merupakan salah satu benteng penting di Kelurahan Tanjung Duren. “RW 02 dengan cepat menerapkan kebijakan-kebijakan dari Pemprov DKI Jakarta, sehingga memudahkan tugas kami di jajaran kelurahan,” ungkapnya.

Kombes Pol Arsal sendiri memiliki reputasi yang tak hanya dihormati tetapi juga ditakuti oleh pelaku kejahatan. Saat menjabat sebagai Kapolres di Lumajang, ia dikenal karena ketegasannya dalam memberantas begal dan pencuri sapi, menjadikannya momok bagi pelaku kriminal. Berdasarkan data BPS, pada 2019 angka kejahatan di Lumajang mencapai 312 kasus dengan penyelesaian kasus 88,46%. Namun, pada 2022, setelah ia tidak lagi menjabat, angka kejahatan tercatat meningkat hingga 1.378 kasus.

Dengan terpilihnya Kombes Pol M. Arsal Sahban sebagai Ketua RT, warga berharap lingkungan mereka menjadi semakin aman, tertib, dan teratur di bawah kepemimpinannya yang dikenal tegas namun juga penuh perhatian terhadap kebutuhan masyarakat. (Wly)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment