- Dihadiri Bupati Subang, LAK Galuh Pakuan Bersama LinkHub Gelar Seminar ABGCM
- Subang Jadi Proyek Percontohan Nasional, ABGCM Siap Wujudkan SDM Unggul dan Mandiri
- Mobil Polisi Dibakar Massa Saat Tangkap Ketua Ormas Pemilik Senpi di Depok
- Kapolres Metro Depok Cek Keamanan Sejumlah Gereja Jelang Hari Paskah 2025
- Respons Cepat Dirlantas Polda Metro Jaya Tangani Kepadatan Akibat Bongkar Muat di Tanjung Priok
- Mafia Tanah Caplok Kantor BUMNU Jabar, Kyai NU Desak Menteri ATR/BPN dan Kapolda Jabar Bertindak
- Kurang dari 24 Jam, Dokter Diduga Lecehkan Pasien di Garut Berhasil Diamankan Polisi
- Ada Peraturan Putra Daerah di Bekasi, Bikin Resah Warga Perumahan Subsidi
- Ahmad Syahroni Apresiasi Polres Metro Jakarta Timur: Tindak Cepat Kasus Viral Penganiayaan ART
- Sat Reskrim Polres Metro Bekasi Berhasil Ungkap Kasus Rudapaksa Anak Tiri Hingga Hamil
Polsek Kelapa Gading Gelar Ngopi Kamtibmas di Gading Nias Residence
Ngopi Kamtibmas

Keterangan Gambar : Kapolsek Kelapa Gading mengadakan kegiatan Ngopi Kamtibmas bersama warga Apartemen Gading Nias Residence RW 027, Kelurahan Pegangsaan Dua, pada Kamis malam,(5/12/2024)
MATANEWS, Jakarta Utara – Polsek Kelapa Gading mengadakan kegiatan Ngopi Kamtibmas bersama warga Apartemen Gading Nias Residence RW 027, Kelurahan Pegangsaan Dua, pada Kamis malam. Acara ini dihadiri oleh Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Seto Handoko Putra, bersama jajarannya, serta pengurus RT/RW dan pengelola apartemen, Kamis (05/12/2024).
Dalam sambutannya, Kompol Seto memperkenalkan diri sebagai Kapolsek baru dan menekankan pentingnya sinergi antara warga dan aparat untuk menjaga situasi keamanan yang kondusif. Ia juga mengingatkan warga untuk berhati-hati terhadap modus penipuan digital dan memastikan keamanan rumah saat musim liburan Natal dan Tahun Baru.
“Ketua RT maupun RW harus selalu terbuka terhadap warganya, termasuk mereka yang hanya menyewa. Hal ini penting untuk menjaga lingkungan tetap aman dan nyaman,” ujar Kompol Seto.
Baca Lainnya :
- Pasca Pilkada Damai, Polres Jakbar dan Media Sinergi Sambut Nataru 2025
- Kapolres Metro Jakarta Utara Beserta Jajaran Menjenguk Aipda Ibrahim, Korban Penyiraman Air Keras
- 3 Polisi Gadungan di Palmerah Ditangkap,Modus Tuduh Korban Sebagai Pemakai Narkoba
- Polsek Kelapa Gading Laksanakan Program Pekarangan Pangan Bergizi untuk Ketahanan Pangan
- ITW Curiga dengan Motif di Balik Usulan DPR Tentang SIM dan STNK
Ketua RT 06/27, Bapak Nias, menyampaikan apresiasi atas perhatian Polsek Kelapa Gading terhadap keamanan lingkungan. Sementara itu, Ibu Anne, Ketua RT 04/27, mengusulkan adanya kegiatan sosialisasi bahaya narkoba bagi remaja.
Acara yang berlangsung hingga pukul 20.40 WIB ini berjalan hangat dan penuh dialog, mencerminkan semangat kebersamaan antara aparat dan masyarakat. Situasi dilaporkan aman dan terkendali.(Slh)
