Polsek Koja Amankan 5 Orang Yang Sedang Pesta Miras
Polsek Koja

By Gomes 03 Nov 2024, 19:49:19 WIB Metropolitan
Polsek Koja Amankan 5 Orang Yang Sedang Pesta Miras

Keterangan Gambar : Istimewa


MATANEWS, Jakarta Utara  – Polsek Koja Polres Metro Jakarta Utara menggelar patroli dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Minggu pagi (3/11) dipimpin langsung oleh Wakapolsek Koja, AKP Hartono, patroli ini melibatkan 57 personel dan bertujuan untuk menjaga keamanan serta menekan potensi kejahatan di wilayah hukum Polsek Koja.

Patroli dilakukan dengan metode stasioner dan mobile, menyusuri jalur strategis seperti Jl. Bhayangkara, Jl. Mahoni, Jl. Raya Cilincing, hingga Simpang Lima Semper. Dalam operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan 5 orang yang sedang nongkrong, menyita dua botol minuman keras, dan satu unit sepeda motor Yamaha Mio GT yang tidak dilengkapi surat-surat.

AKP Hartono menegaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan dan mencegah aksi tawuran di wilayah hukum Polsek Koja. "Patroli ini tidak memberikan ruang kepada pelaku kejahatan dan aksi tawuran," ujar Wakapolsek. 

Baca Lainnya :

Selain itu, ia menambahkan bahwa kegiatan KRYD bertujuan menekan angka kejahatan jalanan (street crime) dan meningkatkan rasa aman bagi masyarakat setempat. "Kami ingin memastikan keamanan warga dan menekan angka kejahatan di wilayah Polsek Koja," tambahnya.

Warga diharapkan terus mendukung upaya Polsek Koja dalam menjaga ketertiban dan melaporkan aktivitas mencurigakan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.(Slh)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment