- Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
- Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah
- Warga Lapor Developer Pembangun GOR, Tuduh Lakukan Perusakan Pagar Beton
- Dihadiri Bupati Subang, LAK Galuh Pakuan Bersama LinkHub Gelar Seminar ABGCM
- Subang Jadi Proyek Percontohan Nasional, ABGCM Siap Wujudkan SDM Unggul dan Mandiri
- Mobil Polisi Dibakar Massa Saat Tangkap Ketua Ormas Pemilik Senpi di Depok
- Kapolres Metro Depok Cek Keamanan Sejumlah Gereja Jelang Hari Paskah 2025
- Respons Cepat Dirlantas Polda Metro Jaya Tangani Kepadatan Akibat Bongkar Muat di Tanjung Priok
- Mafia Tanah Caplok Kantor BUMNU Jabar, Kyai NU Desak Menteri ATR/BPN dan Kapolda Jabar Bertindak
- Kurang dari 24 Jam, Dokter Diduga Lecehkan Pasien di Garut Berhasil Diamankan Polisi
Polsek Koja Gelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) untuk Antisipasi Keamanan Wilayah
Polsek Koja

Keterangan Gambar : Kapolsek Koja, Kompol Dr. Andry Suharto, S.H., M.H.,menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam, pukul 23.30 WIB.Sabtu (04/01/2025).
MATANEWS, Jakarta Utara – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Koja menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam, pukul 23.30 WIB. Apel kegiatan ini dipusatkan di Pintu 1 Masjid Jakarta Islamic Center, Jalan Kramat Jaya, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Sabtu (04/01/2025).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Koja, Kompol Dr. Andry Suharto, S.H., M.H., ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi kejahatan jalanan dan mencegah tawuran yang kerap terjadi di malam akhir pekan.
Sinergi Tiga Pilar terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP, dan Pokdar Kamtibmas menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Baca Lainnya :
- Bripka Anditia Munartomo Gugur Saat Selamatkan Wisatawan di Pantai Pangandaran
- Polres Metro Jakarta Utara Ungkap Kasus Perampokan Bersenjata di Jalan Tol Priok
- Dukung Acara Guru Sekumpul, Kapolri Berikan Empat Ekor Sapi Limousin
- Kapolda Metro Jaya Hadiri Syukuran HUT ke-75 Kodam Jaya
- Kapolsek Koja Dekatkan Diri dengan Warga Gelar Kegiatan Ngopi Kamtibmas di Pos RW 02 Koja
Dalam arahannya, Kapolsek Koja menekankan pentingnya kekompakan, kewaspadaan, dan pendekatan humanis dalam bertugas.
“Malam ini, kita akan fokus pada patroli ke lokasi-lokasi yang rawan kejahatan jalanan dan tawuran, terutama setelah selesainya kegiatan zikir di lokasi ini. Kita juga akan memantau beberapa kejadian yang viral, meskipun TKP-nya berada di wilayah Tanjung Priok, karena pelakunya diduga berdomisili di Koja. Kita cek dan pastikan wilayah kita tetap aman,” ujar KOMPOL Dr. Andry Suharto.
Ia juga mengimbau kepada seluruh personel untuk tetap menjaga kesehatan, menghindari pelanggaran, dan selalu menyalakan lampu rotator saat patroli. “Semoga wilayah hukum Polsek Koja tetap kondusif hingga pagi,” tambahnya.
Kegiatan yang berlangsung hingga larut malam ini tidak hanya bertujuan menjaga keamanan, tetapi juga menjadi momentum mempererat sinergi dan semangat pengabdian seluruh elemen masyarakat dan aparat keamanan.
Dengan semangat kebersamaan, Polsek Koja berharap wilayahnya senantiasa aman dan kondusif, sekaligus membangun citra positif Polri sebagai pengayom masyarakat.(Slh)
