- Polsek Pademangan Launching Gugus Tugas Polri untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional
- Kapolri Bersama Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
- Ngopi Kamtibmas Polsek Kelapa Gading Bersama Warga RW 06 Kelapa Gading Barat
- Wapres Gibran Rakabuming Tinjau Banjir Rob di Muara Angke
- Polsek Koja Gelar Ngopi Kamtibmas di Kelurahan Koja
- Kapolsek Kelapa Gading Gelar Apel Kesiapan dan Pengecekan Perlengkapan Pengamanan Pilkada 2024
- Satresnarkoba Polres Jakbar Edukasi Bahaya Narkoba di SMK Muhammadiyah 4 Palmerah Jakarta Barat
- Kapolri dan Panglima TNI Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Semarang,Jawa Tengah
- Kapolri dan Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri :Dukung Program Swasembada Pangan
- Polda Metro Jaya Terapkan Pendekatan Holistik Tangani Judi Online di Kalangan Personel Polri
Polsek Koja Gelar Program Police Go To School di SMK Sejahtera Walang Baru
Program Police Go To School
Keterangan Gambar : Istimewa
MATANEWS, Jakarta Utara – Polsek Koja melaksanakan program Police Go To School di SMK Sejahtera, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, pada Senin (18/11/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 600 siswa serta jajaran guru dan pengelola sekolah, dengan dipimpin langsung oleh Wakapolsek Koja, AKP Hartono.
Dalam kegiatan tersebut, AKP Hartono menyampaikan sejumlah pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para pelajar. Materi yang disampaikan mencakup pentingnya cinta Tanah Air, bahaya tawuran, ancaman judi online, bahaya narkoba, kenakalan remaja, hingga pentingnya sikap sopan santun dalam kehidupan sehari-hari.
"Program ini bertujuan untuk membangun kesadaran pelajar akan pentingnya keamanan dan ketertiban, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat, khususnya di lingkungan sekolah," ujar AKP Hartono.
Baca Lainnya :
- Polsek Kelapa Gading Gelar Apel KRYD untuk Menjaga Keamanan Wilayah
- Kapolsek Cilincing Gelar Ngopi Kamtibmas di Pesantren Ash Sholihin Al-Abror
- Kapolres Metro Jakarta Utara Hadiri Peletakan Batu Pertama Masjid dan Pondok Pesantren Shibghotallah
- Wakapolsek Kelapa Gading Hadiri Peresmian Masjid Uswatun Hasanah dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad
- Polsek Koja Gelar Patroli KRYD, Libatkan 55 Personel untuk Jaga Keamanan Wilayah
Ia juga mengingatkan bahwa pihak kepolisian selalu siap membantu masyarakat. "Apabila memerlukan keberadaan kepolisian, segera hubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek Koja," pungkasnya.
Kegiatan ini mendapatkan respons positif dari siswa dan pihak sekolah. Kepala SMK Sejahtera menyampaikan apresiasi atas upaya Polsek Koja dalam memberikan edukasi dan pendampingan kepada pelajar untuk menciptakan generasi muda yang berkarakter dan patuh hukum.
Program Police Go To School merupakan salah satu upaya strategis Polri dalam membangun kesadaran hukum sejak dini sekaligus menekan angka kenakalan remaja di wilayah hukum Polsek Koja. (Slh)