- Ngopi Kamtibmas Polsek Kelapa Gading Bersama Warga RW 06 Kelapa Gading Barat
- Wapres Gibran Rakabuming Tinjau Banjir Rob di Muara Angke
- Polsek Koja Gelar Ngopi Kamtibmas di Kelurahan Koja
- Kapolsek Kelapa Gading Gelar Apel Kesiapan dan Pengecekan Perlengkapan Pengamanan Pilkada 2024
- Satresnarkoba Polres Jakbar Edukasi Bahaya Narkoba di SMK Muhammadiyah 4 Palmerah Jakarta Barat
- Kapolri dan Panglima TNI Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Semarang,Jawa Tengah
- Kapolri dan Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri :Dukung Program Swasembada Pangan
- Polda Metro Jaya Terapkan Pendekatan Holistik Tangani Judi Online di Kalangan Personel Polri
- Polres Metro Jakarta Utara Luncurkan Gugus Tugas Polri untuk Dukung Ketahanan Pangan
- Polri Dukung Program Ketahanan Pangan: Polsek Koja Tebar Benih Ikan Patin di Tanah Merah
Kapolri Kunjungi NTT untuk Tinjau dan Bantu Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
Kapolri
Keterangan Gambar : Istimewa
MATANEWS, Jakarta – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo melaksanakan kunjungan kerja ke Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Senin (18/11/2024) untuk meninjau langsung kondisi pengungsi akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki. Dalam kunjungan tersebut, Kapolri juga membawa sejumlah bantuan untuk para pengungsi.
Kapolri tiba di Bandara El Tari Kupang sekitar pukul 11.00 WITA dan didampingi Irwasum Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo. Usai tiba, rombongan langsung melanjutkan perjalanan dengan helikopter menuju Posko Pengungsian di wilayah terdampak.
Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Prabowo Subianto yang meminta agar pemerintah pusat responsif dalam menangani para korban erupsi Gunung Lewotobi.
Baca Lainnya :
- Istana Pastikan Tak Halangi Penegakan Hukum Terkait Judi Online, Termasuk Jika Libatkan Budi Arie
- Anggota Polres Metro Tangerang Kota Ditembak Saat Sergap Pelaku Curanmor di Cengkareng
- Deolipa Yumara Laporkan Dugaan Intimidasi Bodyguard Atta Halilintar ke Wartawan
- Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Klarifikasi Kabar Penangguhan Gelar Doktor dari Universitas Indonesia
- Kelulusan Program Doktor S3 Bahlil Lahadalia Ditangguhkan, UI Lakukan Sidang Etik
Rincian Kondisi Pengungsian.
Berdasarkan catatan Polri, jumlah pengungsi tersebar di beberapa lokasi, yaitu:
1. Posko Konga
- Total pengungsi: 1.437 jiwa (816 laki-laki, 621 perempuan, 17 bayi, 99 balita, 174 lansia, 13 ibu hamil, 8 ibu menyusui, dan 9 penyandang disabilitas).
- Fasilitas: 7 tenda pengungsian, 15 unit MCK, 1 dapur umum, dan 25 kendaraan pendukung.
2. Posko Lewolaga
- Total pengungsi: 1.192 jiwa (599 laki-laki, 592 perempuan, 19 bayi, 65 balita, 120 lansia, 5 ibu hamil, 9 ibu menyusui, dan 3 penyandang disabilitas).
- Fasilitas: 18 ruang kelas untuk tempat tinggal, 2 dapur umum, 1 posko kesehatan, 6 tenda ruang belajar, 7 unit MCK, dan 10 kendaraan pendukung.
3. Posko Bokang
- Total pengungsi: 572 jiwa (292 laki-laki, 280 perempuan, 7 bayi, 48 balita, 126 lansia, 2 ibu hamil, 20 ibu menyusui, dan 4 penyandang disabilitas).
- Fasilitas: 4 tenda pengungsian, 1 dapur umum, 1 posko kesehatan, 3 tenda ruang belajar, 6 unit MCK, dan 4 kendaraan pendukung.
Dalam kunjungan ini, Kapolri menyerahkan berbagai bantuan untuk para pengungsi. Bantuan tersebut meliputi kebutuhan dasar seperti selimut, pakaian, sembako, dan obat-obatan.
"Kami hadir untuk memastikan bahwa penanganan pengungsi berjalan dengan baik, sesuai arahan Presiden. Kami juga membawa bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak," ujar Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kunjungan ini sekaligus menjadi wujud nyata perhatian Polri terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam, dengan harapan dapat membantu mereka untuk segera bangkit dari situasi sulit.(Wly)