- Polsek Koja Gelar Program Cooling System di Pos RW 014 Mahoni Kelurahan Lagoa Jakarta Utara
- Kapolri: Direktorat PPA dan TPPO Harus Jadi Penegak Hukum Sekaligus Motivator Kesetaraan Gender
- Kapolri Harap Direktorat PPA dan PPO Tekan Jumlah Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak
- FSPMI Garansi Aksi 31 Oktober soal Putusan UU Ciptaker Tetap Ikuti Aturan
- Polsek Pademangan Berbagi Kasih di TPS Budi Mulia, Wujudkan Jumat Berkah untuk Warga Kurang Mampu
- Polsek Koja Dukung Kegiatan SLB Negeri 4 Jakarta: Jiwaku Sehat, Ragaku Kuat, Masa Depanku Cerah
- Polsek Koja Gelar Minggu Kasih untuk Mempererat Hubungan dengan Masyarakat Tugu Utara
- Evi Silviadi Terpilih Aklamasi untuk Ketiga Kalinya sebagai Ketua Muaythai Indonesia Jawa Barat
- Bakti Sosial Polsek Kelapa Gading Bersama PT. Samudera Naga Global: Wujud Nyata Kepedulian
- Polsek Metro Penjaringan Gelar Program Polisi Sahabat Anak dan Kenalkan Tugas Polisi
Pelantikan RT dan RW Sukabumi Utara Berlangsung Khidmat di Bogor
Pelantikan RT dan RW
Keterangan Gambar : Foto bersama usai Pelantikan pengurus RT, RW, dan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kelurahan Sukabumi Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat di Hotel Grand Ussu, Cisarua, Bogor,Minggu (15/12/2024)
MATANEWS, Bogor – Pelantikan pengurus RT dan RW Kelurahan Sukabumi Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, berlangsung dengan khidmat di Hotel Grand Ussu, Cisarua, Bogor. Acara ini dihadiri oleh Lurah Plt Abdul Rosyid, Sekretaris Kelurahan Andri, Kepala Seksi Pemerintahan Kharis Saripudin, ASN, dan jajaran terkait.
Dalam pelantikan ini, sebanyak 11 RW dan 103 RT dilantik secara resmi oleh Lurah Plt Abdul Rosyid. Prosesi berlangsung penuh antusias, menandakan semangat para pemangku kepentingan dalam menjalankan amanah yang baru.
Lurah Abdul Rosyid, dalam sambutannya, menyampaikan pesan mendalam mengenai pentingnya peran RT dan RW sebagai ujung tombak pemerintahan di tingkat lokal. Ia meminta para pengurus yang dilantik untuk menjaga amanah serta bersumpah setia menjalankan tugas sesuai nilai-nilai Pancasila.
Baca Lainnya :
- Koordinator JDP Sebut Program Food Estate di Papua Jangan Abaikan Kelestarian Alam
- Direktorat Siber Polda Jatim Bongkar Komplotan Judi Online Jaringan Internasional
- Pilkada 2024 Berjalan Lancar, DPW FSPMI Jabar Senantiasa Dukung Kamtibmas Kondusif
- Polri Kawal kunjungan Wapres RI ke Sukabumi
- Ditpolairud polda Jabar dan Satpolairud polres Sukabumi bangun jembatan darurat untuk warga
"Pelantikan ini bukan sekadar seremonial semata. Saya berharap seluruh RT dan RW yang dilantik mampu menjadi pelayan masyarakat yang tanggap dan kolaboratif. Keberhasilan kita adalah wujud nyata dari kepedulian dan sinergi bersama untuk masyarakat Sukabumi Utara," ujar Abdul Rosyid.
Ia juga menekankan perlunya kolaborasi antar lembaga dalam mengatasi permasalahan masyarakat di tingkat kelurahan. "Mari kita perkuat kerja sama, saling mendukung, dan bekerja sesuai dengan tupoksi masing-masing agar pelayanan kepada masyarakat berjalan lebih maksimal."
Pelantikan ini menjadi momentum penting untuk memulai babak baru dalam pelayanan masyarakat di Sukabumi Utara, dengan harapan tercipta kerja sama yang solid dan berdampak positif bagi kesejahteraan warga. (Hry)