- Setelah Kemang dan Kadin, Kembali Terjadi Bentrokan Premanisme Antar Kelompok
- LEMKAPI Apresiasi RBRA di Samsat Barat, Timur dan Selatan Wilayah Hukum Polda Metro
- Himbauan Pengendara Hindari Kepadatan di Sekitar Monas pada Kamis, 3 Oktober 2024
- Masih Berani Tawuran? Siap-siap KJP nya Dicabut Bagi Pelajar yang Terlibat
- Kabid Humas Polda Metro Kombes Ade Ary Syam Kunjungi Rumah Duka Wartawan Senior Sadono Priyo
- Sufmi Dasco Ahmad Kembali Terpilih Sebagai Wakil Ketua DPR RI Periode 2024-2029
- Wartawan Senior B. Sadono Priyo Tutup Usia, Dunia Pers Berduka
- Majalah Jakarta Rayakan Milad Ke-1 di Museum Sejarah Jakarta dengan Diskusi Budaya
- Disnaker Kota Tangerang Gelar Pelatihan Digital Content Creator untuk Wartawan HIWATA
- Ketua DPD GRIB Jaya Jawa Barat Hadiri Deklarasi SK Definitif di Kabupaten Bekasi
Konsen Siapkan Pemira, BEM UBK Tak Turun Aksi Sikapi Putusan MK
Politik
Keterangan Gambar : Istimewa
MATANEWS, Jakarta - Menjelang Mahkamah Konstitusi atau MK memutuskan sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres pada Senin 22 April 2024 mendatang, kalangan mahasiswa pun telah menentukan sikapnya.
Antara lain seperti yang disampaikan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM Universitas Bung Karno (UBK).
"Kami BEM UBK tidak memiliki agenda pergerakan maupun aksi terkait PHPU 2024 di MK," kata Ketua BEM FISIP UBK Roniko Van Basten Gultom, Kamis 18 April 2024.
Baca Lainnya :
- Kapolres: Wanita hamil tewas di Kelapa Gading Akibat Aborsi
- Polres Jakbar Beberkan Kasus Pencabulan Bocah 5 Tahun Di Cengkareng, Pelaku terancam 15 Tahun Penjar
- Polsek Cengkareng Ungkap Modus Pemerasan Toko Minimarket, Pelaku Meminta THR Idul Fitri
- ETOS: Komjend Pol Purn. Dr.(HC) Drs. Dharma Pongrekun MM.MH Layak Pimpin DKI
- Wakapolres Metro Depok Terjun Langsung Pengaturan Lalu Lintas Urai Kemacetan
Niko, sapaan akrabnya, menyebutkan sekalipun ada yang turun aksi dipastikan tak akan membawa nama kampus UBK melainkan ikut ke organisasi luar.
"Apabila ada mahasiswa UBK yang terlibat aksi maka dipastikan bahwa tidak akan membawa nama BEM UBK tetapi kemungkinan akan bergabung dengan organ eksternal seperti LMND dan GMNI," tuturnya.
Pihaknya menegaskan bahwa seluruh keorganisasian mahasiswa di kampusnya saat ini tengah fokus persiapkan ajang pemilu raya atau Pemira guna tentukan Ketua BEM dan perangkatnya di periode yang baru.
Terlebih pelaksanaan kegiatan tersebut sama momennya dengan agenda yang ada di MK.
"BEM FISIP UBK sedang fokus mempersiapkan Pemira yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 April 2024 dan Munas HIMAKOM tanggal 22 April 2024," ucapnya. (Red)